• Beranda
  • Cek Hoax
  • Cek Fakta
  • Lapor Hoax
  • Layanan Publik
No Result
View All Result
faktaatauhoax.com
No Result
View All Result
Home Cek Hoax

[SALAH] Campuran Lemon dan Soda Kue Dapat Membunuh Virus Corona

admin by admin
22 Juli 2021
in Cek Hoax
0
0
SHARES
2
VIEWS

Related Posts

[SALAH] Akun Facebook Wakil Wali Kota Semarang Heveanita Gunaryanti

[SALAH] “Tidak ada mesjid yang akan ditutup di Turki dari ancaman virus corona”

[SALAH] “SAH SECARA KONSTITUSI MENGUNDURKAN DIRI. PRESIDEN BERPAMITAN KEPADA MENTERI. SUASANA ISTANA YANG CUKUP TEGANG”

[SALAH] “CINA MINTA PULAU KALIMANTAN DISERAHKAN SEBAGAI JAMINAN HUTANG.”


Hasil Periksa Fakta Ani Nur MR (Universitas Airlangga).

Informasi Palsu. Tidak ada bukti ilmiah bahwa campuran soda kue dan lemon dapat membunuh virus Corona. Sampai saat ini, penggunaan vaksin menjadi yang paling efektif dalam menghentikan pandemi.

Selengkapnya baca di PENJELASAN dan REFERENSI.

====

KATEGORI: Konten yang Menyesatkan

====

SUMBER: Facebook
http://archive.today/Xboo7

====

NARASI:

Mix and drink as hot tea every afternoon, the action of the lemon with hotter baking soda immediately kills the virus completely eliminates it from the body. These two components alkalize the immune system, since when night falls the system becomes acidic and defenses lower.

That is why the People of Israel is relaxed about this virus. Everyone in Israel drinks a cup of hot water with lemon and a little baking soda at night, as this is proven to kill the virus. I share it will all my family and friends so that none of us get the virus. I leave it to your criteria.

Please pass this immediately

(terjemahan)
Campur dan minum sebagai teh panas setiap sore, reaksi lemon dengan baking soda panas membunuh virus dengan segera menghilangkan sepenuhnya dari tubuh. Kedua komponen ini membuat sistem kekebalan menjadi alkali, karena ketika malam tiba, sistem menjadi asam dan kekebalan menjadi lebih rendah.

Itulah sebabnya Rakyat Israel santai tentang virus ini. Semua orang di Israel minum secangkir air panas dengan lemon dan sedikit soda kue di malam hari, karena ini terbukti membunuh virus. Saya membagikannya kepada semua keluarga dan teman-teman saya agar tidak ada dari kita yang terkena virus. Saya serahkan pada kriteria Anda.

Tolong segera sampaikan

====
PENJELASAN:
Beredar postingan di Facebook oleh akun bernama Faty Alan yang memberikan informasi bahwa meminum air hangat dengan campuran lemon dan soda kue dapat membunuh virus Corona. Postingan dengan narasi serupa juga sempat beredar di awal pandemi tahun 2020 dan menyatakan bahwa negara Israel bebas Corona karena menerapkan pengobatan tersebut.

Setelah dilakukan penelusuran fakta terkair, klaim Faty Alan adalah hoax. Negara Israel hingga Juli 2021 belum bebas dari virus Corona. Melansir dari data WHO per tanggal 13 Juli 2021, kematian akibat virus Corona di Israel mencapai 6439 jiwa.

Adapun klaim yang menyatakan bahwa campuran lemon dan soda kue dapat membunuh virus Corona juga tidak terbukti secara ilmiah.

Lebih lanjut, dengan meminum campuran tersebut juga dapat meng-alkali-kan imun sistem, maksud dari meng-alkali-kan adalah meningkatkan pH darah yang kemudian dapat mengurangi sel asam sehingga tubuh tidak mudah terinfeksi virus Corona. Meski begitu argumen ini keliru.

Dilansir dari WebMD, sebuah situs tentang diet dan kesehatan menyatakan bahwa level pH dalam tubuh tidak dapat berubah. Ketika pH bergeser dari titik seimbangnya, maka tubuh akan menyesuaikan dengan sendirinya. Menurut Dr. Manish Singhal seorang dokter spesialis kanker menyatakan bahwa jika pH berubah dari titik keseimbangannya yakni 7,4 akan membuat anda sakit dan langsung dilarikan ke ICU.

Menurut WHO, hingga saat ini vaksinasi merupakan cara yang efektif dan krusial dalam menghentikan pandemi. Data membuktikan bahwa orang yang sudah divaksin akan memiliki kekebalan tubuh sehingga tidak mudah terinfeksi virus Corona, selain itu vaksinasi juga telah mengurangi kasus positif di berbagai negara.

Berdasarkan data yang terkumpul dapat disimpulkan bahwa klaim Faty Alan adalah HOAX dan termasuk kategori Konten yang Menyesatkan.

====
REFERENSI:

Fact Check: Can a mixture of lemon and baking soda kill Coronavirus?

https://www.google.com/amp/s/mobile.reuters.com/article/amp/idUSKBN21O1U2

https://www.who.int/news/item/11-06-2021-statement-for-healthcare-professionals-how-covid-19-vaccines-are-regulated-for-safety-and-effectiveness

====
Penulis: Ani Nur MR

Editor: Bentang Febrylian

Tags: Lapor Hoax
Next Post

[SALAH] “Pemerintah Resmi Izinkan Sholat Idul Adha 1442H Berjamaah”

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Login
Notify of
guest

guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Popular Posts

Trending no.1 Media Sosial

Fenomena Strawberry Moon 2025, Keindahan Langit Bulan Juni yang Muncul 18,6 Tahun Sekali

by Geralda Talitha
12 Juni 2025
0

Jakarta - Setiap bulan Juni, langit malam menyuguhkan fenomena menakjubkan yang dikenal sebagai Strawberry Moon atau Bulan Stroberi. Meskipun namanya...

Read more

Fenomena Strawberry Moon 2025, Keindahan Langit Bulan Juni yang Muncul 18,6 Tahun Sekali

Atalarik Syach Teriak Minta Keadilan, Rumahnya Dieksekusi PN Cibinong!

Minta Maaf Soal Penipuan Ajakan Dinner, Aldy Maldini Akui Ada Masalah Keuangan

Ramai Kasus Aldy Tipu Fans, Richard Lee Ternyata juga Pernah Jadi Korban

Aldi Maldini Klarifikasi Dugaan Penipuan, Akuip Siap Refund Uang Fans

Diduga Lakukan Penipuan, Aldy Maldini Disebut Sempat Tilap Uang Fans

Load More

[mc4wp_form id="274"]


Popular Posts

[SALAH] Anda “Berhak terima hadiah cashback voucher pulsa gratis dari TELEGRAM senilai 300.000”

by admin
23 Juli 2021
0

[SALAH] “SAH SECARA KONSTITUSI MENGUNDURKAN DIRI. PRESIDEN BERPAMITAN KEPADA MENTERI. SUASANA ISTANA YANG CUKUP TEGANG”

by admin
23 Juli 2021
0

Cek Fakta: Komedian Babe Cabita Meninggal Dunia, Benarkah?

by Geralda Talitha
9 April 2024
0

© Copyright Faktaatauhoax Team All Rights Reserved .

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Cek Hoax
  • Cek Fakta
  • Lapor Hoax
  • Layanan Publik

© Copyright Faktaatauhoax Team All Rights Reserved .

wpDiscuz